
Pernyataan
“Keberhasilan Berawal dari Impian” bukanlah sesuatu yang baru bagi kita.
Sebagian besar dari kita mungkin sudah tahu. Namun, meskipun sudah tahu
bagaimana kekuatan mimpi itu, tidak banyak yang menggunakannya sebagai awal
dari semua keinginan kita.
Impian adalah salah satu rahasia sukses yang harus Anda miliki. Tentu saja impian harus dijalankan dengan action. Istilah kerennya adalah dream and action!
Jika kita mau
membaca sejarah biografi tokoh-tokoh ternama, maka kita akan menemukan bahwa apa
yang telah mereka hasilkan berawal dari mimpi. Orang-orang yang sukses
karena mereka berani bermimpi meraih sukses. Orang-orang kaya karena mereka berani
bermimpi menjadi kaya.
Sesungguhnya, hal tersebut berawal dari semua yang kita alami, yang membuat kita ingin terus maju dan membuat diri kita sendiri, dan keluarga, menjadi bangga. Bahkan kita merasa senang karena telah memanfaatkan waktu yang ada.
Zaman sekarang,
zaman pendidikan, kita harus meningkatkan pengetahuan melalui proses belajar
dengan baik. Ada 5 (lima) macam kekuatan impian yaitu :
1. Impian menunjukkan arah kepada kita
Ia bisa berperan
sebagai kompas, memberitahu kita arah mana yang harus ditempuh. Hingga kita
mengenali arah yang benar itu, kita tidak akan pernah mengetahui apakah langkah
kita benar-benar merupakan kemajuan. Langkah kita mungkin membawa kita ke
belakang dan bukan ke depan. Jika bergerak ke sembarang arah selain menuju
impianmu, engkau akan kehilangan kesempatan-kesempatan yang diperlukan untuk
mencapai kesuksesan.
2. Impian meningkatkan kekuatan kita
Tanpa impian,
kita mungkin harus berjuang keras untuk melihat kekuatan yang ada dalam diri
kita karena kita tidak bisa melihat situasi di luar keadaan kita saat ini. Akan
tetapi dengan impian, kita mulai memandang diri kita dalam cahaya baru, karena
mempunyai kekuatan yang lebih besar dan mampu merentangkan dan berkembang untuk
mencapainya. Setiap kesempatan yang kita temui, setiap sumber yang kita
dapatkan, setiap talenta yang kita kembangkan, menjadi bagian kekuatan kita
untuk tumbuh ke arah impian itu. Semakin besar impian, semakin besar pula
kekuatannya.
3. Impian membantu kita menentukan prioritas
Impian memberi
kita harapan untuk masa depan, dan ia juga memberi kita kekuasaan di saat ini.
Impian membuat kita memprioritaskan segala sesuatu yang kita lakukan. Seseorang
yang memiliki impian mengetahui apa yang akan atau harus dikorbankannya agar
bisa maju. Dia mampu mengukur segala sesuatu yang dikerjakannya apakah membantu
atau menghambat impian itu, memusatkan perhatiannya pada hal-hal yang
membawanya lebih dekat pada impian itu dan memberi sedikit perhatian pada
hal-hal sebaliknya.
4. Impian menambah nilai pada pekerjaan kita
Impian
menempatkan segala yang kita lakukan ke dalam perspektif. Bahkan tugas-tugas
yang tidak menyenangkan pun nilainya menjadi tinggi, saat kita mengetahui hal
itu memberi kontribusi pada pemenuhan impian. Setiap aktivitas menjadi bagian
penting di dalam gambar yang lebih besar itu.
5. Impian meramal masa depan kita
Ketika kita
mempunyai impian, kita bukan hanya penonton yang duduk di belakang dan
mengharapkan segala sesuatu berubah membaik. Kita harus aktif ikut serta dalam
membentuk tujuan dan arti hidup kita. Angin perubahan tidak begitu saja meniup
ke sini dan ke sana. Impian kita, ketika dilanjutkan, mungkin sekali merupakan
peramal masa depan kita.
Orang bisa
sukses karena mempunyai impian. Contohnya Ludwig van Beethoven yang ingin menyadarkan
dunia akan kemampuan hebatnya dalam musik ketika dia membuat sejumlah simfoni,
dan ini terjadi setelah dia kehilangan pendengarannya. Seperti juga Charles
Dickens, yang dulunya bermimpi untuk menjadi seorang penulis dan akhirnya dia
menjadi novelis yang bukunya paling banyak dibaca orang di Inggris pada zaman
Victoria-–meskipun dia dilahirkan di keluarga miskin.
Mimpi juga
merupakan sebuah inspirasi kita ke depan yang membuat kita menjadi berusaha
supaya mimpi itu terwujud dengan selalu mengandalkan Sang Pencipta. Oleh karena
kesuksesan kita akan membuat keluarga bangga, senang atas kesuksesan yang kita
punya.
Sebagai generasi penerus bangsa, marilah kita mencerminkan nilai-nilai Pancasila dalam berpikir dan bertindak, sehingga setiap impian yang kita impikan menjadi sebuah kenyataan; seperti pepatah yang mengatakan “janganlah memandang ke belakang tetapi tetap memandang ke depan, sehingga kita menjadi manusia yang berbudi pekerti."
semangat
BalasHapuslike.....
BalasHapussempurna...
BalasHapusmkshe all....
BalasHapusmimpi adalah salah satu tujuan hidup ...
BalasHapus